Suara Google merupakan fitur bawaan yang ada di setiap smartphone baik dengan spesifikasi rendah maupun tinggi. Meskipun diperuntukan untuk kemudahan penggunanya, banyak orang yang justru tidak menyukai fitur tersebut.

Bayangkan saja, jika ada acara resmi lalu muncul suara Google tentu akan mengganggu dan membuat suasana kurang nyaman. Sehingga satu-satunya jalan adalah menghilangkan suara Google tersebut.

Menariknya dalam cara menghilangkan suara Google di Hp Android kamu tidak perlu menggunakan aplikasi lain. Selain itu, proses menghilangkannya juga tidak harus terkoneksi dengan internet alias bisa dilakukan secara offline.

Cara Menghilangkan Suara Google

Suara Google kerap menjadi pengganggu oleh sebagian orang sehingga diantara mereka ingin menghilangkannya. Kamu tidak perlu khawatir karena suara Google bisa dinonaktifkan dengan mudah dan berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka smartphone lalu masuk ke menu pengaturan yang bergambar gergaji.
  2. Jika menggunakan bahasa Indonesia, kamu bisa masuk ke menu pengaturan tambahan.
  3. Scroll ke bawah pada menu tersebut lalu pilih aksesibilitas.
  4. Selanjutnya, kamu bisa masuk lagi ke menu klik untuk diucapkan ataupun fitur TalkBack.
  5. Pada fitur tersebut pastikan kamu menggeser tombol ke posisi “Off”.
  6. Selesai
Cara Menghilangkan Suara Google Di Hp Android
Cara Menghilangkan Suara Google Di Hp Android

Kehadiran fitur satu ini bukan semata-mata dibuat begitu saja tetapi karena ada beberapa orang yang berkebutuhan khusus. Karena itu, Google menyematkan fitur tersebut dan responnya beberapa pengguna memang tidak menyukainya.

Tetapi banyak orang yang terkadang membutuhkan fitur tersebut untuk diaktifkan dan sebagai tanda akan sesuatu. Pada saat mengaktifkan, fitur ini juga akan menguras paket data dan terkadang melakukan update secara otomatis.

Pada fitur ini, suara yang dikeluarkan di hampir setiap smartphone berbeda-beda sehingga muncul rasa penasaran. Banyak yang bertanya-tanya terkait siapa orang yang menjadi voice over di fitur Suara Google Tersebut.

Lihat juga: Cara Buat Suara Google di iPhone

Siapa Pengisi Suara Google?

Teknologi Google Text To Speech Di Hp Android
Teknologi Google Text To Speech Di Hp Android

Hingga sekarang ini banyak yang penasaran dengan orang dibalik yang mengucapkan Suara Google. Suara ini biasanya digunakan di Google Translate, Google Maps, Google Assistant dan beberapa produk Google yang lainnya.

Bagi kamu yang masih penasaran akan suara robot dari Google tersebut, berikut ulasan selengkapnya:

#1 Antonia Flynn

Orang pertama yang berperan dalam suara robot dari produk Google adalah Antonia Flynn. Wanita asal Los Angeles ini fokus menjadi pengisi suara di Google Assistant mulai sejak diluncurkan hingga sekarang ini.

Dia dipilih untuk mengisi posisi tersebut karena suaranya yang bagus dan mengisi banyak produk-produk yang lain. Diantaranya Starbucks, Uber, Hilton dan juga aktif di berbagai media periklanan lainnya.

#2 Karen Jacobsen

Bagi kamu yang menggunakan Google Maps tentu tidak asing lagi dengan suara wanita yang sangat merdu. Tahukan kamu bahwa aktor atau pengisi suara di balik produk Google tersebut adalah Karen Jacobsen.

Ketika mengaktifkan fitur tersebut, kamu akan tinggal mengikuti instruksi dari wanita tersebut tanpa melihat smartphone. Karena kepopulerannya ini akhirnya dia dijuluki sebagai The GPS Girl di hampir seluruh negara di dunia.

#3 Kiki Baesell

Kiki Baesell sebelumnya bukan dikenal sebagai voice over tetapi karyawan biasa di Google. Karena suaranya yang merdu dan menyenangkan, akhirnya ia juga terpilih sebagai pengisi suara di Google Assistant.

Dia bersama Antonia Flynn serta 4 orang lainnya untuk mendukung produk Google tersebut. Terpilihnya Kiki berbeda dengan lain karena dia bukan berlatar belakang pengisi suara melainkan hanya karyawan biasa.

Selain nama yang disebutkan diatas masih ada beberapa nama lain yang mengisi berbagai produk Google. Secara keseluruhan, pengisi suara Google dipilih tidak selamanya dari latar belakangnya tetapi dari kualitas. Hal ini bisa terlihat dari Kiki yang awalnya dari karyawan biasa lalu diangkat menjadi pengisi suara.

Jadi, cara menghilangkan suara Google di Hp Android dari Karinov.co.id ini bisa dilakukan dengan masuk ke menu pengaturan di smartphone Android. Untuk menghilangnya, kamu bisa melakukannya tanpa perlu terkoneksi dengan internet. Selain itu, kamu juga akan merasa puas karena sudah mengetahui siapa pengisi suara yang selama ini ada di produk Google. 

Author

Dunia terus bergerak, meninggalkan mereka yang tidak sepakat. Kami percaya bahwa perubahan dalam bisnis adalah satu hal yang niscaya. Karinov.co.id hadir untuk menjadi tempat bertanya seputar ini dan harus ada jawabnya.