Mau beli yang mana? PC AIO vs komputer mini? Selain komputer desktop biasa, laptop, notebook, dan juga chromebook, produk-produk komputer juga hadir dalam versi All in One PC serta mini computer.

Meski belum begitu populer, namun keduanya makin dikenal saat ini. Produk-produk tersebut memberikan pilihan alternatif bagi mereka yang tidak cocok dengan komputer konvensional maupun laptop.

Nah, di kesempatan kali ini, kami akan me-review perbandingan kedua produk itu

Pengertian PC AIO vs Komputer Mini

All in One PC: komputer desktop yang komponennya sudah diintegrasikan. Bagian CPU, layar, dan speakernya dibuat dalam satu kesatuan.

Komputer Mini: komputer (CPU) yang dibuat dalam desain lebih kecil dan ringkas. Umumnya berbentuk boks atau kotak kecil yang mudah dibawa kemana-mana.

Perbandingan PC AIO vs Komputer Mini

Mini Pc Aio Comparison
Mini Pc Aio Comparison

1. Ukuran dan Desain

Perlu diketahui, yang dimaksud PC AIO sudah mencakup sebagian besar bagian komputer yang siap digunakan.

Sehingga ukurannya jelas lebih besar. Sementara PC mini biasanya dijual per unit CPU. Anda masih harus membeli monitor dan komponen lainnya secara terpisah.

Dari segi desain, All in One computer jelas jauh lebih stylish. Sebab ia lebih ringkas, tidak penuh kabel, dan estetik.

Namun bagi Anda yang mobile, mini computer akan menjadi opsi yang lebih baik. Beberapa mini PC bahkan didesain dalam bentuk boks CPU yang bisa dibawa dengan satu tangan saja.

2. Upgrade

Suka mengutak-atik spek komputer? Bila iya, sebaiknya Anda membeli mini PC. Meski ukurannya mungil, namun produk tersebut lebih mudah di-upgrade baik RAM maupun storage-nya.

Di sisi lain, All in One Computer didesain lebih terintegrasi. Sehingga untuk mengutak-atiknya butuh keterampilan tersendiri.

3. Penggunaan Energi

Perbandingan PC AIO vs komputer mini juga bisa dilihat dari pemakaian energinya. Secara umum mini computer mengonsumsi energi lebih sedikit.

Jadi bila Anda ingin mereduksi pemakaian listrik di rumah, pilihlah produk tersebut daripada All in One Computer.

4. Performa

Kedua produk bisa dibuat dengan performa yang sama baiknya. Hanya saja, untuk saat ini, kebanyakan AIO computer memiliki performa yang lebih baik.

Namun tentu saja, untuk urusan tersebut, Anda harus melihat spesifikasi detil tiap produk. Tak jarang PC AIO hanya bisa digunakan untuk aktivitas ringan sementara mini computer sudah bisa menunjang aktivitas gaming berat.

5. Harga

Harga All in One Computer pada umumnya lebih mahal. Akan tetapi, seluruh komponen komputer sudah Anda dapatkan.

Hal ini berbeda dengan mini PC. Saat membeli mini PC, sebagaimana dijelaskan di atas, Anda hanya membeli CPU-nya saja. Komponen lain perlu dibeli secara terpisah.

Keunggulannya, bila salah satu komponen rusak, komponen lain masih aman. Sementara kerusakan salah satu bagian PC AIO bisa merembet ke bagian lainnya dengan lebih cepat.

Mana yang Mesti Dibeli? PC AIO vs Komputer Mini?

KriteriaPC AIOKomputer Mini
Ukuran dan DesainLebih besar, desain stylish, tidak banyak kabelLebih kecil, mudah dibawa, desain boks CPU
UpgradeKurang dapat di-upgrade, terintegrasiLebih mudah di-upgrade, mungil
Penggunaan EnergiMengonsumsi energi lebih banyakMengonsumsi energi lebih sedikit
PerformaKebanyakan memiliki performa baikPerforma bervariasi, bisa untuk gaming berat
HargaLebih mahal, semua komponen sudah termasukHarga CPU saja, komponen lain terpisah

Catatan: Keputusan antara PC AIO dan Komputer Mini sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan pribadi. Jika suka mengutak-atik komputer, pilih Mini PC; jika mengutamakan desain ringkas, pilih PC AIO.

Di atas, telah dijelaskan perbandingan kedua produk komputer tersebut. Bila ditanya sebaiknya beli yang mana, Anda perlu menyesuaikannya dengan kebutuhan sendiri.

Katakanlah Anda suka mengutak-atik komputer, maka pilihan yang lebih tepat adalah mini PC. Di sisi lain, bila Anda mengutamakan desain ringkas dan tak terlalu suka membongkar pasang alat tersebut, maka belilah versi All in One.

Kiranya, demikian artikel tentang PC AIO vs komputer mini. Semoga informasi ini memberikan manfaat untuk Anda.

Author

Dunia terus bergerak, meninggalkan mereka yang tidak sepakat. Kami percaya bahwa perubahan dalam bisnis adalah satu hal yang niscaya. Karinov.co.id hadir untuk menjadi tempat bertanya seputar ini dan harus ada jawabnya.