Hampir semua praktisi internet marketing tentu sepakat bahwa kecepatan loading blog/web merupakan salah satu SEO signal pemeringkatan di mesin pencari. Walaupun bukan satu-satunya, harus diakui gambar dalam halaman web sangat menetukan kecepatan loading secara keseluruhan.

Secara default, penyedia platform WordPress sebenarnya sudah menyediakan solusi untuk membantu mengatasi hal ini. Layanan tersebut adalah fitur Image CDN (Photon) yang tersedia untuk situs WordPress yang sudah terhubung dengan plugin Jetpack.

Sayangnya, plugin Jetpack ini juga built-in dengan fitur-fitur lain yang mungkin tidak semuanya sesuai kebutuhan web Anda. Oleh karenanya, pada tulisan ini kami akan menyediakan cara agar web kamu dapat merasakan fitur Image CDN (Photon) tanpa harus menginstall jetpack.

Daftar isi:

Mengenal Image CDN – Photon

Sesuai dengan keterangan di laman resminya, Photon adalah modul untuk mempercepat loading gambar menggunakan CDN (Content Delivery Network) WordPress.com. Jadi, jika Anda menggunakan plugin ini, setiap gambar yang di load di halaman web kamu akan dioptimasi secara otomatis agar dapat di load lebih cepat. Berikut keterangan lengkap yang akan kamu dapatkan dengan mengaktifkan Photon ini:

  • Instalasi dengan sekali klik, tanpa coding dan tanpa perlu settingan apapun. Cukup dengan mengaktifkan plugin, fitur CDN akan otomatis bekerja untuk web Anda.
  • Menyesuaikan ukuran gambar secara otomatis di mobile device
  • Layanan CDN gambar ini sepenuhnya gratis dan tidak ada pilihan upgrade versi berbayar
  • Tidak ada batasan jumlah maupun ukuran gambar

Cara Kerja Image CDN

Dengan mengaktifkan Photon, nantinya semua gambar di laman web Anda akan di load dari server WP.com. Saat ini, ada 4 server yang dapat melayani loading gambar Anda, keempat domain tersebut adalah i0.wp.com, i1.wp.com, i2.wp.com, dan i3.wp.com. Berikut contoh hasil dari aktivasi Photon.

Url gambar asli:

https://giftcard.co.id/wp-content/uploads/2019/12/giftcard-logo-s.png

Url gambar dengan Photon:

https://i0.wp.com/giftcard.co.id/wp-content/uploads/2019/12/giftcard-logo-s.png
Contoh gambar yang di-load dari CDN i0.wp.com

Sekilas memang Anda mungkin tidak merasakan perbedaannya, namun jika tipe blog Anda adalah halaman dengan banyak gambar di dalam postingan, tentu CDN ini akan membantu. Apalagi jika yang kita gunakan adalah shared-hosting dengan resource server yang terbatas.

Download Modul Photon tanpa Jetpack (1.7KB)

Oke, langsung pada intinya saja. Berikut ini modul photon yang dapat Anda gunakan secara langsung dengan hanya menginstall dan mengaktivasi file berikut. Cara instalasi nya sama persis dengan instalasi plugin dimana Anda harus mengupload file zip di menu plugin pada dasbor wp-admin.

Untuk menjalankan download secara otomatis, Anda perlu melakukan share artikel terleh dulu yang valid melalui salah satu tombol berikut.

Bagaimana, sudah berhasil dan mudah dilakukan bukan? Silakan tinggalkan pesan di kolom komentar jika kamu masih memiliki pertanyaan.

Kode asli dari plugin ini dibuat oleh Volnus dan Zachary Scott dan dipublikasikan via gist.github.com.

Author

Dunia terus bergerak, meninggalkan mereka yang tidak sepakat. Kami percaya bahwa perubahan dalam bisnis adalah satu hal yang niscaya. Karinov.co.id hadir untuk menjadi tempat bertanya seputar ini dan harus ada jawabnya.